Monday, August 10, 2009

[media-bali] 'SEMUA UNTUK RENDRA', A TRIBUTE FROM BALI

 

Di tengah hiruk-pikuk pemberitaan media massa tentang meninggalnya Mbah Surip yang mendadak dan kesibukan polisi yang gencar menumpas terorisme. Pada Kamis malam Bangsa Indonesia dikejutkan kembali dengan meninggalnya sastrawan besar yang pernah dimiliki bangsa ini, Willibrodus Surendra Rendra.

Selama ini Rendra dikenal sebagai seorang dramawan yang membawa angin pembaruan di ranah seni pertunjukan. Pada era 60-an dirinya menawarkan suatu pementasan minikata-nya.

Rendra bukan saja seorang dramawan yang cerdas, konsisten, dan penuh dedikasi, "si Burung Merak" ini juga dikenal sebagai seorang penyair dengan karya-karyanya yang cergas menggambarkan realitas sosial kehidupan manusia. Puisi-puisinya yang cenderung vulgar telah mengantarkan dirinya dicap sebagai pengganggu stabilitas kekuasaan rezim penguasa. Tidak mengherankan jika dirinya kerap kali dicekap ketika hendak membacakan puisi atau mengadakan pementasan, bahkan beberapa kali penjara menjadi ganjaran dari aktivitas keseniannya. Namun pencekalan dan penjara tidak menggoyahkan keyakinan dirinya.

Kesadaran adalah matahari
Kesabaran adalah bumi
Keberanian menjadi cakrawala
Perjuangan adalah pelaksanaan kata-kata

Untuk menghormati jasa-jasanya yang tiada terkira, sekaligus memperingati tujuh hari meninggalnya Rendra maka Taman Budaya Bali bekerjasama dengan Kelompok 108, Arti Foundation, beserta seniman-seniman Bali akan menyelenggarakan "Semua Untuk Rendra".

Semua Untuk Rendra akan digelar:
Hari/Tanggal : Rabu, 12 Agustus 2009
Pukul : 19.00 - 22.00 wita
Tempat : Halaman Gedung Kriya Taman Budaya-Art Center, Denpasar

Acara ini akan diisi dengan pembacaan puisi-puisi Rendra oleh para penyair Bali diantaranya Eka Pranita Dewi, Putu Vivi Lestari, Tan Lio Iie, Oka Rusmini, Purnama, Ayu Winastri, dan penyair lainnya. Selain itu juga akan ada pementasan lagu-lagu Kantata Takwa oleh Syech Brothers, Orasi Budaya, serta dramatic reading oleh dramawan Bali.

Susunan Acara:
19.00 - 19.30 wita: Wara-wiri
19.30 - 19.35 wita: Opening/MC
19.35 - 19.45 wita: Musik 1 oleh Syech Brothers
19.45 - 19.50 wita: MC
19.50 - 20.00 wita: Pembacaan Puisi
20.00 - 20.10 wita: Musik 2
20.10 - 20.15 wita: MC
20.15 - 20.30 wita: Pembacaan Puisi dan Dramatic Reading
20.30 - 20.45 wita: Musik 3
20.45 - 20.55 wita: Pembacaan Puisi
20.55 - 21.00 wita: MC
21.00 - 21.10 wita: Pembacaan Puisi
21.10 - 21.25 wita: Musik 4
21.25 - 21.40 wita: Orasi Budaya oleh Bapak I Dewa Gede Palguna
21.40 - 22.00 wita: Musik 5
22.00 - wita: Penutup

untuk informasi lebih lanjut:
Dedi (08164747737)
Tomo (08164724014)


Berbagi video sambil chatting dengan teman di Messenger.
Sekarang bisa dengan Yahoo! Messenger baru.

__._,_.___
Recent Activity
Visit Your Group
Yahoo! Finance

It's Now Personal

Guides, news,

advice & more.

Need traffic?

Drive customers

With search ads

on Yahoo!

Share Photos

Put your favorite

photos and

more online.

.

__,_._,___

No comments: